Friday, November 11, 2016

Review : Cold Case drama Jepang

Review : Cold Case drama Jepang

Cold Case (2016)



Episode : 10
Genre    : Detektif , Misteri

Drama ini merupakan adaptasi dari drama US dengan judul yang sama yaitu Cold Case , versi Cold Case Jepang ini bercerita  tentang Yuri Yoshikawa ( Yo Yoshida ) menemukan sebuah kasus pembunuhan di sebuah TKP tapi kemudian Yoshikawa mendapat laporan dari seorang saksi yang melihat pelaku pembunuhan yang terjadi pada 20 tahun lalu yang terjadi di tahun 1996 dengan korban bernama Junichi Kudo kasus  yang tak terselesaikan ( unsolved case ) .

Sementara itu Shinjiro Takagi (Kento  Nagayama ) seorang ruki yang masih penuh semangat saat masuk ke divisi kriminal meski harapannya mulai surut saat mengetahui dia masuk divisi cold case yang di pimpin oleh Ishikawa meski agak terpaksa Takagi akhirnya ikut membantu dan melakukan tugasnya sebagai seorang polisi , selain itu divisi cold case juga di anggotai oleh Tachikawa , Toru dan Motoki .

Ishikawa akhirnya mulai membuka kembali kasus pembuhan 20 tahun lalu dengan kasus bunuh diri yang di lakukan Junichi Kudo dengan meminum racun sianida , Ishikawa mulai kembali meginvestigasi orang yang di anggap dekat dengan korban yang ternyata menyambung pada kasus seorang petinggi sekte yang dulu pernah di ikuti Junichi , selain itu Ishikawa mulai mencurigai ayah Junichi yang merupakan seorang dokter yang kini telah di angkat menjadi kepala rumah sakit yang ternyata mempunyai hubungan yang buruk dengan Junichi sejak kematian ibu Junichi yang juga melakukan bunuh diri karna masalah  Junichi yang tak ingin meneruskan sekolah kedokterannya .

Sepertinya akhir tahun 2016 ini drama bergenre misteri khas Jepang baru bermunculan terbukti drama lain bergenre sama mulai rilis pada bulan oktober ini juga , meski drama ini belum tamat tapi dari beberapa episode yang aku tonton drama ini cukup menarik dan cukup bikin penasaran untuk di ikuti tiap minggunya .


No comments:

Post a Comment