Tuesday, December 27, 2016

Review : Chef drama Jepang 2016

CHEF (2016)



Episode : On Going
Genre    : Food

Hoshino Mitsuko (Amami Yuki ) seorang kepala chef wanita yang hebat di sebuah restoran ternama , restoran yang di bangun bersama Hoshino dengan Shinoda Jugo ( Koizumi Kotaro ) , Hoshino mampu mendapat beberapa kali penghargaan Michelin dengan kemampuannya , meski begitu Hoshino kurang di sukai oleh para anak buahnya karna sering bersikap seenaknya dan cenderung Arogan , bahkan Hoshino membuat repot semua orang karna mengganti menu secara tiba-tiba tanpa merundingkan dulu dengan orang-orang , kemampuan luar biasa Hoshino membuat banyak restoran menawarkan gaji yang besar agar bisa mendapatkan Hoshino .

Hoshino menjadi Chef selebriti yang ternama meski kemudian Hishino mendapat masalah ketika para tamu di restorannya masuk rumah sakit setelah memakan makanan  buatannya , Hoshino berdebat hebat dengan Hoshino dan menyangkal telah membuat makanan beracun meski kemudian dengan berat hati Shinoda memecat Hoshino demi restoran miliknya , Hoshino yang percaya diri dengan kemampuannya dan berniat mencari pekerjaan di restoran lain , tapi sayang dengan kasus yang di alami Hoshino sebelumnya membuat Hoshino tak di terima di restoran manapun .

Hoshino yang mulai putus asa kemudian mendapatkan tawaran untuk menjadi chef di sebuah SD untuk meningkatkan selera makan anak-anak , merasa tak punya pilihan akhirnya Hoshino menerima pekerjaan tsb dan bertemu dengan ahli gizi Araki Heisuke (Endo Kinichi ) yang punya pemikiran jika nutrisi dan gizi pada makanan lebih penting di banding rasa masakan , Hoshino percaya diri dengan kemampuannya yang akan mudah membuat masakan enak untuk anak kecil , meski kemudian Hoshino menghadapi kenyataan pahit jika makanannya di tolak oleh anak-anak karna rasanya tak enak bahkan Hoshino di suruh untuk keluar dan tak memasak lagi untuk mereka , hal yang memukul keras Hoshino yang menganggap semua itu remeh , Hoshino sempat berpikir untuk tidak melanjutkan pekerjaannya tapi kemudian Hoshino memutuskan untuk tetpap bertahan dan mencoba membuat inovasi untuk membuat makanan yang di sukai anak-anak .


Drama tentang masakan yang bikin ngiler , drama ini juga menceritakan masalah lain yang cukup seru dan bikin penasaran apalagi munculnya sosok misterius yang di perankan oleh Haruna Kawaguchi yang tampak senang saat melihat Hoshino mengalami kegagalan dalam karirnya , drama yang masih on going saat  aku menulis artikel ini cukup rekomen bangeut buat di tonton .

No comments:

Post a Comment