Saturday, July 16, 2016

Rekomendasi : 5 Drama Jepang yang bertema musikal

Halo  semua ,,, udah  lama rasanya  ga  update  blog  ini  dan  udah  lama juga  ga ngerekomendasiin dorama dengan sesuai dengan genrenya , kali  ini aku  ingin berbagi  dorama dengan bergenre atau  bertemakan musik  yang  ternyata tidak  terlalu  banyak  aku  temukan , tapi  tetap ada  beberapa judul  yang  menurutku megusung musik meski  ada  yang  tidak  terlalu pure  bertema musikal juga .


5 Drama Jepang bertema musikal  :


Halo  semua ,, udah  lama  juga  ternyata ga  bikin  rekomendasi  drama  berdasarkan  genre , padahal  rangkanya udah  di  bikin  lama  tapi baru  kali  ini  sempet  buat  nulisnya  langsung  aja  deh  drama  bertema  musikal  jepang  yang  seru  buat  di  tonton :

5. Uta no Onii-san (2013)



Di  ururan  no  5  ini  di isi  dengan drama berjudul " Uta no Onii-san " , drama ini  bercerita  tentang Yano Kenta ( Ohno Satoshi ) yang merupakan mantan vocalis  band  yang di bubarkan oleh teman bandnya sendiri  karna Kenta tampak  tak  pernah  serius  dalam bermusik , kemudian Kenta memulai hidup normal dengan mencari kerja kantoran dan di terima dengan mudah di  sebuah statsiun tv , meski ternyata Kenta salah masuk wawancara dan malah keterima sebagai pemain piguran dalam sebuah acara musik anak  yang di bintangi oleh prince Himuro . Tanpa di duga Kenta bertemu dengan mantan pacar dan mantan anggota band nya yaitu Akane  yang tengah melakukan debut band mereka tanpa Kenta ketahui .


4. Taiyou no Uta (2006)



Drama  yang sebenarnya  lebih condong ke drama tapi  karna ada jalan cerita  yang mengusung musiknya  makanya  aku  tetap memasukan drama ini sebagai drama musik yang cukup di rekomendasikan .
Drama yang  merupaka hasil adaptasi dari film dengan judul  yang sama ini menceritakan tentang Kaoru Amane ( Erika Sawajiri ) yang menderita penyakit  kulit  aneh yaitu kulit Kaoru yang tak  boleh terkena sinar  matahari mempunyai  hoby menyanyi  dan dia sering keluar  rumah  untuk menyalurkan hobinya tsb , Kaoru bertemu  pemuda bernama Koji Fujiwara  ( Yamada Takayuki ) yang kemudian membantu Kouru  untuk mewujudkan impian Kouru untuk bisa menyanyi  di  depan orang  banyak .



3. Kaerou no Ojou- sama ( 2012)



Mio Kurasaka ( Yuki Amami )  seorag  artis broadway  yang telah memasuki  usia dewasa harus  terdepak dari  jajaran artis  di club karna sudah  tak  lagi  muda dan harus tersingkir  dari broadway , awalnya Mio  kembali  ke Jepang  untuk membantu  sang  guru  yang meminta  Mio  untuk melatih grup vocal di kota  tsb yang di  ambang penutupan karna tak  mampu  menarik  banyak  penonton .

Awalnya Mio  tak  begitu  serius  untuk mengajar di sana apalagi melihat  para  anggotanya  yang menurutnya  aneh  dan tidak  kompeten  tapi saat  mendengar jika dia  benar-benar  telah  di  depak  dari  agencynya  di Amerika , Mio  mulai  serius  melatih grup vocalnya untuk  bisa  mempertahankan gedung kesenian yang  akan di  rubah oleh walikota disana karna sudah  tak berguna lagi .



2. Omotesando kou kou Gasshoubu !  ( 2015 )



Makoto Kagawa ( Kyoko Yoshino ) memutuskan untuk  ikut  dengan ibunya ke Tokyo  setelah  orang tuanya memutuskan untuk berpisah dengan harapan bisa membujuk kedua orang tuanya untuk kembali . Makoto  pun masuk ke  sekolah dimana kedua orang  tuanya pernah  bersekolah  dulu dan juga  masuk ke club  paduan suara sama seperti kedua orang tuanya agar bisa mencari tahu lagu  yang bisa menyatukan kedua orang tuanya kembali , tapi  ternyata  club paduan suara di sekolah tsb pun terancam bubar dan di tutup  karna jumlah anggota  club paduan suara tsb sangat sedikit , dan Makoto pun mulai  berusaha mencari anggota tambahan agar  bisa mempertahankan club paduan suara tsb , usaha yang  ternyata mendapat  aral merintang bagi Makoto .


1. Nodame Cantabile ( 2006)



Noda Megumi ( Juri Ueno ) seorang mahasiswi  jurusan musik dengan kemampuan bermain piano  yang luar  biasa  meski semua tak  di  imbangi  dengan pribadi  dirinya  yang  jauh  dari  kata bersih  dengan banyak sampah di rumahnya , sementara itu Chiaki Sinichi ( Hiroshi Tamaki ) seorang komposer jenius  dalam musik  yang  di  kenal sangat perpeksionis  dan juga sangat menjaga kebersihan terpaksa terhambat  karir musiknya karna trauma masa lalu Chiaki yang tak  bisa  naik  pesawat terbang yang membuatnya kehilangan kepercayaan diri  untuk menjadi seorang konduktor  hebat . Apalagi  setelah Chiaki tahu  dirinya  tak  di libatkan dalam bentukkan grup musik  yang tengah di buat oleh komposer ternama Franz Stezemann .



Itulah  5 judul bertema musik  yang  bisa aku  rekomendasikan karna  ternyata tak  terlalu  banyak  drama yang mengusung tentang musik , pada awalnya  aku  akan memasukkan drama  " Ikemen-desu "  juga  tapi  karna kadar romantis komedinya terlalu  banyak jadi akhirnya aku tulis hanya 5 judul saja . Terimakasih .



No comments:

Post a Comment